Minggu, 18 November 2012

Road To Hell - Jalan Ke Neraka : Memohon Perlindungan kepada Allah (Ta'awwudz) dari Siksa Neraka









Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh..

Selain menangis, memohon perlindungan (ta'awwudz) kepada Allah pun dapat menghindarkan kita dari Neraka.

Allah SWT berfirman :



Download MP3

alladziina yadz kuruunallaaha qiyaaman waqu'uudaw wa'alaa junuubihim wayatafakkaruuna fii khalqissamaawaati wal ardhi rabbanaa maa khalaqta haadzaa baathilan subhaanaka faqinaa 'adzaabannaar

191. (yaitu) orang-orang yang mengingat Allah sambil berdiri atau duduk atau dalam keadan berbaring dan mereka memikirkan tentang penciptaan langit dan bumi (seraya berkata): "Ya Tuhan kami, tiadalah Engkau menciptakan ini dengan sia-sia, Maha Suci Engkau, maka peliharalah kami dari siksa neraka. surah / surat : Ali Imran Ayat : 191



Download MP3

rabbanaa innaka man tudkhilinnaara faqad akhzaytahu wamaalidhdhaa limiina min anshaar

192. Ya Tuhan kami, sesungguhnya barangsiapa yang Engkau masukkan ke dalam neraka, maka sungguh telah Engkau hinakan ia, dan tidak ada bagi orang-orang yang zalim seorang penolongpun. surah / surat : Ali Imran Ayat : 192



Download MP3

rabbanaa innanaa sami'naa munaa diyay yunaa dii lil-iimaani an aaminuu birabbikum fa aa mannaa rabbanaa faghfirlanaa dzunuubanaa wakaffir 'annaa sayyi- aatinaa watawaffanaa ma'al-abraar

193. Ya Tuhan kami, sesungguhnya kami mendengar (seruan) yang menyeru kepada iman, (yaitu):"Berimanlah kamu kepada Tuhanmu", maka kamipun beriman. Ya Tuhan kami, ampunilah bagi kami dosa-dosa kami dan hapuskanlah dari kami kesalahan-kesalahan kami, dan wafatkanlah kami beserta orang-orang yang banyak berbakti. surah / surat : Ali Imran Ayat : 193



Download MP3

rabbanaa wa aatinaa maa wa'adtanaa 'al aa rusulika walaa tukhzinaa yawmal qiyaamah innaka l aatukhliful mii'aad

194. Ya Tuhan kami, berilah kami apa yang telah Engkaujanjikan kepada kami dengan perantaraan rasul-rasul Engkau. Dan janganlah Engkau hinakan kami di hari kiamat. Sesungguhnya Engkau tidak menyalahi janji." surah / surat : Ali Imran Ayat : 194



Download MP3

fastajaaba lahum rabbuhum annii laa udh ii'u 'amala 'aamilin minkum min dzakarin au untsaa ba' dhukum min ba'dhin falladziina haajaruu waukhrijuu min diyaarihim wauudzuu fii sabiilii waqaataluu waqutiluu laukaffiranna 'anhum sayyi-aa tihim walaudkhilannahum jannaatin tajrii min tahtihaal-anh aaru tsawaa ban min 'indillaah wallaahu 'indahu husnuts tsawaab

195. Maka Tuhan mereka memperkenankan permohonannya (dengan berfirman): "Sesungguhnya Aku tidak menyia-nyiakan amal orang-orang yang beramal di antara kamu, baik laki-laki atau perempuan, (karena) sebagian kamu adalah turunan dari sebagian yang lain [259]. Maka orang-orang yang berhijrah, yang diusir dari kampung halamannya, yang disakiti pada jalan-Ku, yang berperang dan yang dibunuh, pastilah akan Ku-hapuskan kesalahan-kesalahan mereka dan pastilah Aku masukkan mereka ke dalam surga yang mengalir sungai-sungai di bawahnya, sebagai pahala disisi Allah. Dan Allah pada sisi-Nya pahala yang baik."
[259] Maksudnya sebagaimana laki-laki berasal dari laki-laki dan perempuan, maka demikian pula halnya perempuan berasal dari laki-laki dan perempuan. Kedua-duanya sama-sama manusia, tak ada kelebihan yang satu dari yang lain tentang penilaian iman dan amalnya.
surah / surat : Ali Imran Ayat : 195

Diriwayatkan dari Abu Hurairah, dari Nabi Muhammad Shallallahu 'Alaihi Wassalam, tentang para malaikat yang mencari majelis zikir. Pada riwayat itu disebutkan bahwa sesungguhnya Allah SWT, bertanya kepada mereka Allah lebih mengetahui dari pada mereka,

Famimma yata'awwadzun? Qaala: Yaquuluuna minannar. Qaala: Yaquul: Wahal ra-auhaa? Qaala: Ya Quuluun: Laa, Wallahi Ya Rabbi maa ra-auhaa. Qaala: Yaquul : Lau ra-auhaa. Qaala: Yaquuluun: Lau ra-auhaa kaanuu asyadda minhaa fira-an au-asyadda lahaa makhafah. Qaala: Fayaquul: Fa-Usy-hidukum annii qad ghafartu lahum.

Artinya:
''Dari apa mereka (orang-orang yang hadir di majelis zikir) memohon perlindungan?'' Para malaikat menjawab, ''Dari Neraka,'' Allah bertanya lagi, ''Apakah mereka melihat neraka,'' Para malaikat menjawab, ''Tidak.'' Allah bertanya lagi, ''Bagaimana seandainya mereka melihatnya,'' Para malaikat menjawab, ''Tentu mereka akan lebih takut lagi terhadap neraka.'' Allah berfirman, ''Aku menjadikan kalian sebagai saksi bahwa Kami telah mengampuni mereka semua.''

(H.R. Al-Bukhari dan Muslim)

Diriwayatkan dari Anas, dari Nabi Muhammad Shallallahu 'Alaihi Wassalam, beliau bersabda:

Maa min muslim yas-alullahal jannata tsalatsan illa qaalatil jannah: Allahumma adkhilhul jannata wamanis tajaara minannar tsalaatsan, qaalatinnar: ajirhu minannar.

Artinya:
''Seorang Muslim siapa pun yang meminta surga kepada Allah sebanyak tiga kali maka surga akan berkata, ''Ya Allah, masukkanlah ia ke dalam surga.'' Siapa pun mohon kepada Allah agar di selamatkan dari Neraka sebanyak tiga kali maka neraka akan berkata, ''Ya Allah, selamatkanlah ia dari Neraka.''

(H.R. At-Rirmidzi, An-Nasa'i dan Ibnu Majah)

Al-Bazzar dan Abu Ya'la Al-Maushuli mengeluarkan sebuah riwayat dari Anas, dari Nabi Muhammad Shallallahu 'Alaihi Wassalam. beliau bersabda:

''Siapa pun hamba yang memohon diselamatkan dari Neraka sebanyak tujuh kali maka neraka akan berkata, ''Ya Rabb, hamba-Mu si Fulan memohon agar di selamatkan dariku maka aku mohon selamatkan ia dariku.'' Siapa pun hamba yang memohon surga sebanyak tujuh kali maka surga akan berkata, ''Ya Rabb, hamba-Mu si Fulan memohonku maka masukkanlah ia kedalam surga.''

Shalih Al-Murri meriwayatkan hadis dari Aban, dari Anas, dari Nabi Muhammad Shallallahu 'Alaihi Wassalam, Allah SWT berfirman dalam hadis Qudsi, ''Lihatlah dalam catatan hamba-Ku, siapa pun yang memohon surga kepada-Ku maka Aku akan memberinya. Siapa pun berlindung kepada-Ku dari Neraka maka Aku akan melindunginya.''

Sanad hadis ini dha'if

Diriwayatkan dari Abu Shalih 'Abdullah, dari Yahya bin Ayyub, dari 'Abdullah bin Sulaiman, dari Darraj, dari Abu Al-Haitsam, dari Abu Sa'id atau dari Ibnu Abi Hujairah Al-Akbar dari Abu Hurairah dari Nabi Muhammad Shallallahu 'Alaihi Wassalam. Diceritakan bahwa takala cuaca panas, seseorang berkata, ''Tidak ada Tuhan, selain Allah, alangkah panasnya hari ini! Ya Allah selamatkanlah saya dari panas Jahanam.'' Allah lalu berfirman kepada Jahanam, ''Salah seorang hamba-Ku mohon kepada-Ku agar di selamatkan dari panasmu. Aku jadikan engkau sebagai saksi bahwa sesungguhnya Aku Telah menyelamatkannya.'' Tatkala cuaca dingin, orang itu berkata, ''Tidak ada, Tuhan selain Allah, alangkah dinginnya hari ini! Ya Allah, selamatkanlah saya dari dingin yang amat sangat (zamharir) dari Jahanam.'' Allah lalu berfirman kepada Jahanam, ''Salah seorang hamba-Ku mohon kepada-Ku agar di selamatkan dari dinginmu yang amat sangat. Aku jadikan engkau sebagai saksi bahwa sesungguhnya Aku telah menyelamatkannya.''

Para sahabat bertanya, ''Apakah zamharir Jahanam itu?'' Nabi menjawab, ''Suatu tempat di Jahanam yang sangat dingin. Di dalamnya di tempatkan orang-orang kafir.''

Abu Yahya Al-Qattat menyampaikan perkataan Mujahid, ''Seseorang di perintahkan di lemparkan ke dalam neraka. Namun, neraka menolaknya. Ketika di tanya, neraka menjawab, ''Ia memohon diselamatkan dariku.'' Maka dikatakan, ''Bebaskan dia.''

Sufyan dari Mis'ar bin Abdu A'la berkata, ''Surga dan neraka selalu memasang pendengaran untuk mendengarkan ucapan Bani (keturunan) Adam. Bila ia berkata, ''Saya berlindung kepada Allah dari Neraka,'' neraka berkata, ''Ya Allah, lindungilah ia.'' Bila ia berkata, ''Saya memohon surga.'' surga berkata, ''Ya Allah, sampaikanlah ia.''

'Utsman bin Abi Al-'Atikah mengatakan bahwa Abu Muslim Al-Khulani berkata, ''Setiap dakwah yang sampai kepadaku mengingatkanku akan Jahanam maka aku pun segera memohon perlindungan darinya.''

Abu Sinan 'Isa bin Sinan dari 'Atha' Al-Khurasani berkata, ''Siapa saja memohon diselamatkan kepada Allah dari Jahanam sebanyak tujuh kali maka Jahanam akan berkata, ''SAYA TIDAK BUTUH KAMU LAGI.''

''Rabbanaa Atinaa fiddun-ya hasanah wafil akhirati hasanah waqina 'adzaabannar.''

''Ya Tuhan kami, berilah kami kebaikan di dunia dan kebaikan di akhirat dan peliharalah kami dari siksa neraka.''


''Allahumma inni as-alukal jannata wa'udzubika minannar.''

''Ya Allah, sesungguhnya aku memohon kepada-Mu surga, dan aku berlindung kepada-Mu dari Neraka.''


Dibaca setelah tahiyat sebelum salam sebanyak 3 kali, lebih afdhol 7 kali



Artikel Terkait :

Peringatan Tentang Neraka dari Al Qur'an Untuk Semua Manusia.

Takutlah akan Neraka...! Selamatkanlah Diri Kalian Dari Neraka...! Larilah dari Neraka..!

Road To Hell - JAlan Ke Neraka : Kegelisahan Orang-orang Beriman yang Takut Siksa dan Azab Neraka

The Road to Hell - Jalan ke Neraka : Doa Memohon Surga kepada Allah dan Doa Berlindung kepada Allah dari Neraka dalam Shalat.


The Road To Hell - Jalan Ke Neraka : Tidak ada yang Selamat dari Siksa Neraka dan Azab Neraka


The Road To Hell - Jalan Ke Neraka : Kadar Minimal Kewajiban Takut pada Siksa dan Azab Neraka.


The Road To Hell - Jalan Ke Neraka : Berguncang Ketika Melihat Api


Neraka di Ciptakan Untukku, Sahabat-sahabatku, Saudara-saudaraku dari Kalangan jin dan manusia.


Road To Hell - Jalan Ke Neraka : Pernyataan Mr. Thomas Carlyle, Tuan Washington Irvink dan Monsier Gustave Gibbon terhadap Al Qur'an


Penghuni neraka Jahanam yang telah dibebaskan oleh Dzat Yang Maha Pemurah dari neraka


Cerita Gadis Jilbab : Ketika Sang Gadis Jilbab Membuka Rahasia Dirinya dan Menggetarkan .......


Ruang Tukar Link Text dan Tukar Banner Link Untuk Sahabatku


Dan Mereka di Lemparkan Ke Neraka dengan Belenggu !!!


The Road To Hell - Jalan Ke Neraka : ''Sesungguhnya orang-orang yang Berdosa Kekal di Dalam Siksa dan Azab Neraka Jahanam.

Walhamdulillahi Rabbil'alamin

0 komentar:

e-referrer.com