Minggu, 30 Desember 2012

Road To Hell - Jalan Ke Neraka : Sesungguhnya api neraka 69 kali lipat dari pada panasnya api di dunia





A'udzubillahiminasysyaithonirrajim,

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,

Allah SWT berfirman:


Download Mp3

fari h a a lmukhallafuuna bimaq'adihim khil aa fa rasuuli al l aa hi wakarihuu an yuj aa hiduu bi-amw aa lihim wa-anfusihim fii sabiili al l aa hi waq aa luu l aa tanfiruu fii a l h arri qul n aa ru jahannama asyaddu h arran law k aa nuu yafqahuun a

81. Orang-orang yang ditinggalkan (tidak ikut perang) itu, merasa gembira dengan tinggalnya mereka di belakang Rasulullah, dan mereka tidak suka berjihad dengan harta dan jiwa mereka pada jalan Allah dan mereka berkata: "Janganlah kamu berangkat (pergi berperang) dalam panas terik ini". Katakanlah: "Api neraka jahannam itu lebih sangat panas(nya)" jika mereka mengetahui. surah / surat : At-Taubah Ayat : 81

Dalam hadis Al-Bukhari dan Muslim diriwayatkan dari Abu Hurairah, dari Nabi Muhammad SAW, beliau bersabda:

''Isytakatinnaru ila rabbihaa. Faqaalat: Ya Rabbi akala ba'dhii ba'dhan fa-adzina lahaa binafasaini nafasin fissyataai wanafasin fishaifi fahuwa asyaddu maa tajiduuna minal harii wa asyaddu maa tajiduuna minnazzam hariir.''

Artinya:
''Api neraka mengadu kepada Tuhan, ''Wahai Tuhan, sebagian aku memakan sebagianku yang lain.'' Kemudian Allah SWT, memberikan izin ia memiliki dua napas. satu napas pada musim dingin dan satu napas pada musim panas. Napasnya pada musim panas lebih panas dari pada panas yang selama ini kamu rasakan. Napasnya pada musim dingin lebih dingin dari pada dingin yang selama ini kamu rasakan.''

(H.R. Al-Bukhari dan Muslim)

Dalam hadis Al-Bukhari dan Muslim lainnya diriwayatkan dari Nabi Muhammad SAW bersabda: ''(Di dunia) ini yang digunakan anak Adam untuk menyalakan sesuatu merupakan satu bagian dari 70 bagian api neraka.'' Para sahabat berkata, ''Demi Allah SWT, sungguh itu sudah cukup! (mengerikan).'' Beliau bersabda, ''Sesungguhnya api neraka 69 kali lipat daripada panasnya api di dunia.''

Imam Ahmad dalam riwayatnya menambahkan teks matan hadis di atas: ''Api di dunia terlebih dahulu direndam di dalam laut sebanyak dua kali. Jika tidak demikian, api itu tidak akan memberikan manfaat untuk seseorang di dunia.'' Hadis seperti telah dijelaskan di awal, yakni riwayat dari Anas.

Dari 'Atiah Al-Aufi, dari Abu Sa'id, dari Nabi Muhammad SAW, beliau bersabda, ''Api kalian (di dunia) ini merupakan salah satu dari 70 bagian api neraka. Setiap bagiannya memiliki panas seperti api kalian (di dunia).'' (H.R. Tirmidzi)

Imam Ahmad berkata, ''Qutaibah telah menceritakan sebuah riwayat pada kami, dari 'Abdul 'Aziz, yakni Ad-Darawardi, dari Suhail, dari bapaknya, dari Abu Hurairah bahwa Nabi Muhammad SAW bersabda, ''Sesungguhnya api (dunia) ini merupakan satu dari 1000 bagian api neraka.''

Ibnu Mas'ud berkata, ''Sesungguhnya api kalian (di dunia) ini dicelupkan terlebih dahulu ke laut lalu diangkat. Kalau tidak demikian, api itu tidak akan bermanfaat bagi kalian. Api didunia merupakan satu dari 70 bagian api neraka.'' ( Dikeluarkan oleh Al-Bazar secara marfu', tetapi yang lebih tepat hadis ini adalah mauquf).

Diriwayatkan oleh Ath-Thabrani dengan jalur sanad dari Tammam bin Najih, dari Hasan dari Anas dari Nabi SAW, beliau bersabda, ''Seandainya setetes air di neraka di letakkan di tengah-tengah bumi, bau busuknya akan menyebar ke seluruh bumi. Panasnya akan dirasakan antara timur dan barat. Seandainya percikan neraka berada di timur, panasnya akan terasa di barat.'' Tammam bin Najih termasuk rawi yang di permasalahkan.

Diriwayatkan juga dari jalur sanad 'Adi bin Khindi, dari Umar, ''Sesungguhnya Malaikat Jibril berkata kepada Nabi Muhammad SAW, ''Demi Dzat yang telah mengutusmu dengan membawa kebenaran, sekiranya sekecil jaru dari api Jahanam di nyalakan, seluruh manusia yang ada di bumi akan mati karena kedahsyatan panasnya.'' (Diriwayatkan secara dhaif dan mursal).

Abu Ya'la Al-Maushuli meriwayatkan hadis ini Abu Hurairah dari Nabi Muhammad SAW, beliau bersabda, ''Apabila dalam masjid ini terdapat 100 ribu orang atau lebih dan diantara mereka ada seorang laki-laki dari penghuni neraka, lalu ia bernapas maka napasnya akan membakar semua orang yang ada di dalam masjid, bahkan lebih dari itu.'' Imam mengatakan bahwa hadis ini diriwayatkan secara mursal.

Ka'ab berkata pada 'Umar bin Kaththab, ''Apabila neraka Jahanam di buka di timur walaupun hanya sebesar lubang hidung dan ada seseorang di barat, otaknya akan mendidih sehingga mengalir karena panasnya neraka.''

Abdul Malik bin 'Umair berkata, ''Sayyar telah diceritakan kepadaku dari Ibnu Al-Mazdi termasuk orang pilihan.'' Ia berkata, ''Telah sampai kepadaku informasi bahwa sesungguhnya apabila seseorang keluar dari neraka menuju api dunia, maka ia akan tidur di dalamnya selama 2000 tahun.''

Muawiyah bin Shalih menyampaikan riwayat dari 'Abdul Malik bin Basyir secara marfu': tidak ada satu hari pun lewat kecuali neraka berkata, ''Panasku sangat panas, dasarnya sangat dalam, bara apiku sangat besar. Wahai Tuhanku, segerakan penghuni-penghuniku datang kepadaku.''

Ibnu 'Uyainah dari Basyir bin Manshur berkata, ''Saya berkata kepada 'Atha Sulami, ''Sekiranya api dinyalakan untuk seseorang. Lalu, dikatakan kepadanya, ''Siapa memasuki api ini, ia akan selamat dari neraka..?'' 'Atha menjawab, ''Sekiranya pertanyaan ini ditujukan kepadaku, aku khawatir tubuhku akan keluar dalam keadaan gembira sebelum aku memasuki api itu.''



Mohon RATINGNYA, untuk SEMANGAT kami

alt textalt textalt text

TERIMAKASIH ATAS RATINGNYA


Walhamdulillahirabbil'alamin,




0 komentar:

e-referrer.com